Khasiat Luar Biasa Dari Buah Jeruk Yang Perlu Anda Tahu

Mungkin selama ini kita memanfaatkan jeruk hanya sebagai bahan membuat minuman pelepas dahaga, digunakan untuk bumbu dapur, pelengkap hidangan, dan masih banyak lagi. Banyak dari kita yang bahkan setiap hari mengkonsumsi buah yang rasanya asam ini tanpa tahu khasiat yang jelas mengenai buah jerik.

Tahukah Anda? Ternyata Jeruk sangat banyak manfaatnya bagi kesehatan dan juga kecantikan lho!

Mari mengenal khasiat dan manfaat buah jeruk lebih jauh

Jeruk Nipis 
Yang dalam bahasa latinnya disebut Citrus aurantifolia.
Penampilan buah ini berbentuk bulat sebesar bola ping pong, berkulit hijau atau agak kekuningan. Daun pohon jeruk nipis berbentuk oval dan berwarna hijau.
Masyarakat Indonesia sering memanfaatkan jeruk nipis ini sebagai minuman dan juga bumbu atau pelengkap masakan. Jika dirasakan, air perasan jeruk nipis ini sangat asam.

Tahukan Anda? Selain Mempercantik Wajah, Jeruk Juga Bisa Mencegah Kanker Payudara
Jeruk nipis

Untuk Kecantikan :
Jeruk nipis kaya akan kandungan minyak astiri, yang baik digunakan untuk mengendalikan produksi minyak yang berlebihan pada kulit wajah, serta membasmi bakteri tertentu yang menyebabkan bau busuk pada ketiak dan kaki.

Penelitian membuktikan bahwa air perasan jeruk nipis dapat membantu mengecilkan pori-pori wajah. Bagi mereka yang mempunyai jenis kulit berminyak, bisa membubuhkan air perasan jeruk ini pada wajah yang telah dibersihkan terlebih dahulu, atau sebagai astringen.

Untuk Kesehatan :
Kandungan yang menyebabkan rasa asam pada jeruk nipis, seperti asam sitrat dan asam askorbat, bermanfaat untuk mengatasi flu yang disertai batuk.

Khasiat senyawa hesperidin dan naringin yang terkandung di dalam buah bisa menghambat pembelahan sel yang tak terkendali. Ini adalah awal dari pengetahuan akan khasiat jeruk nipis sebagai anti kanker. 

Jeruk Lemon
Mempunyai ciri khas bentuk yang oval atau lonjong, berkulit kuning cerah dan agak berpori, dan berdaun hijau oval.

Jenis jeruk ini juga sering dikonsumsi dalam bentuk jus dan campuran minuman, maupun sebagai pelengkap dan hiasan pada makanan. Cita rasanya yang asam dan khas, mampu membuat jeruk lemon ini digemari banyak orang. Tak hanya isi buahnya saja, namun kulit jeruk lemon juga banyak dikonsumsi dan diambil manfaatnya.

Tahukan Anda? Selain Mempercantik Wajah, Jeruk Juga Bisa Mencegah Kanker Payudara
Lemon

Untuk Kecantikan :
Khasiat jeruk lemon juga tak kalah menarik dengan jeruk nipis. Jika diolah sebagai minuman atau jus dan rutin dikonsumsi, lemon bisa dijadikan untuk menambah kecantikan wanita. 
Khasiatnya, bisa membantu mempercepat memudarnya noda pada kulit wajah dan mempercepat penyembuhan jerawat.

Untuk Kesehatan :
Vitamin C yang terkandung dalam buah lemon, berkhasiat sebagai antioksidan yang kuat untuk melawan virus flu. Tak hanya itu, vitamin C juga berguna untuk mencegah terjadinya gangguan pada jantung.

Dalam beberapa penelitian membuktikan adanya hubungan antara rendahnya kadar vitamin C di dalam tubuh dengan meningkatnya resiko serangan jantung. 

Kulit jeruk lemon, baik luar maupun dalam mengandung limonene. Zat yang diketahui dapat melawan radikal bebas yang bisa merusak sel tubuh manusia. Kerusakan sel adalah awal dari terjadinya pembelahan sel yang tidak terkendali, atau yang sering menyebabkan tumor dan kanker, salah satunya kanker payudara.

Baca juga info penting lainnya : Cara ampuh mencegah dan mengobati kanker dengan buah sirsak

Limonene bekerja menghambat pertumbuhan sel kanker payudara. Dan diduga, zat ini mampu menurunkan kadar hormon estrogen yang terlalu tinggi.

Tips :
- Untuk mengkonsumsi secara sehat, bisa dilakukan saat minum teh. Tambahkan irisan kulit jeruk lemon ke dalam minuman teh. Jika dilakukan secara rutin, ini mampu menurunkan resiko serangan kanker kulit sebesar 70%.

- Air perasan jeruk nipis yang dicampur dengan air untuk bilasaan mencuci rambut, bisa membantu mengurangi kadar minyak berlebih pada rambut.

- Bagi Anda yang memiliki masalah pada lambung dan pencernaan, pastikan berkonsultasi dengan dokter, supaya Anda bisa mengambil manfaat jeruk dengan lebih aman.

Nah, jika kita telah mengetahui manfaat dari jeruk, pastinya kita akan semakin mencintai buah yang rasanya asam ini.

Komentar

Entri Populer

Ternyata Memutihkan Dan Mencerahkan Kulit Itu Gampang Lho, Cukup Dengan Resep Rumahan Berikut Ini...

Kuras Habis Lemak Di Perut Kamu Dengan Ramuan Alami Berikut Ini Hanya Dalam Waktu Singkat Bisa Lihat Perbedaannya...

Hanya Dengan Bahan Ini Dalam Satu Menit Gigi Langsung Putih Dalam Sekejap !! Begini Caranya...